Langsung ke konten utama

Featured Post

Xperia 5 merupakan salah satu seri smartphone terepic dari Sony

  Xperia 5 merupakan salah satu seri smartphone terepic dari Sony. Seperti halnya produk-produk smartphone lainnya, Xperia 5 juga memiliki kelebihan dan kekurangan. Artikel ini akan membahas kelebihan dan kekurangan dari Xperia 5. Kelebihan Xperia 5 Layar OLED dengan ukuran 6,1 inci Salah satu kelebihan dari Xperia 5 adalah layar OLED yang terpasang di dalamnya. Layar OLED memberikan pengalaman visual yang memuaskan dengan warna yang tajam dan terang. Ukuran layar 6,1 inci juga cukup besar sehingga pengguna dapat menikmati konten multimedia dengan nyaman. Kamera Tiga Lensa Xperia 5 dilengkapi dengan tiga kamera belakang dengan resolusi yang tinggi, yaitu 12 MP, 12 MP, dan 12 MP. Kamera ini dapat mengambil gambar dengan kualitas yang sangat baik dan memiliki kemampuan pengambilan gambar dalam kondisi cahaya rendah yang lebih baik. Performa Prosesor Xperia 5 ditenagai oleh prosesor Snapdragon 855 dan dilengkapi dengan RAM 6

12 Kelebihan dan Kekurangan Vivo Y12 yang Bikin Kamu Pengen Beli

Vivo Y12 

Adalah smartphone yang penjualannya ditujukan untuk kalangan anak muda yang mana memiliki desain serta performa entry level. Banyak fitur menarik yang disematkan Vivo kedalam HP ini, mulai dari penggunaan os terbaru, resolusi kamera yang cukup bagus, dan juga ditunjang dengan ketahanan baterai yang sangat kuat.

kelebihan dan kekurangan Vivo Y12


Vivo Y12 sering kali dibanding-bandingkan dengan salah satu ponsel vendor sebelah, yaitu Realme C3. Karena mulai dari segi desain, performa, serta fitur yang diberikan dari keduanya tidaklah berbeda jauh. Maka dari itu, agar bisa menambah pertimbangan kita dalam memilih HP Android harga 1 jutaan, berikut kami sajikan kelebihan dan kekurangan Vivo Y12.

Spesifikasi Vivo Y12

DIbawah ini sudah kami ulas Spesifikasi Vivo Y12 secara lengkap.


Umum
DiluncurkanJuni, 2019
Jaringan 2G, 3G, 4G
SIM Card Dual SIM (Nano-SIM, Dual Stand-By)

Body
Dimensi 159.4 x 76.8 x 8.9 mm
Berat 190.5 g

Layar
Jenis IPS LCD Capacitive Touchscreen
Ukuran 6,35 Inch
Resolusi720 x 1544 pixel (kepadatan 268 ppi)

Hardware
ChipsetMediatek MT6762 Helio P22 (12nm)
CPU Octacore 2 GHz Cortex A53
GPUPowerVR GE8320

Memori
Internal/RAM Varian 32/3 GB, 32/4 GB, 64/3 GB, 64/4 GB
Eksternal microSD hingga 256 GB (slot khusus)

Kamera Utama
Jumlah 3
Resolusi 13 + 8 + 2 MP
Fitur Kamera- 12 MP f/2.2, PDAF
- 8 MP f/2.2, 16 mm (ultrawide)
- 2 MP f/2.4, depth sensor
- LED Flash, HDR, Panorama
Video 1080p@30fps

Kamera Depan
Jumlah 1
Resolusi 8 MP f/2.2
Fitur kamera
Video

Konektivitas
Wlan Wi-Fi 802.11 b/g/n, wifi direct, Hotspot
Bluetooth 5.0, A2DP, LE
Infrared✖️
NFC ✖️
GPS A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS
USB MicroUSB 2.0, USB On-The-Go

Baterai
Jenis Li-Po
Kapasitas 5000 mAh-non removable
Wireless Charging✖️
Fitur -

Fitur
OS (saat rilis) Android 9.0 Pie
Sensor Fingerprint (belakang), Accelerometer, Proximity, Compass
3,5 Jack✔️
WarnaAqua Blue, Burgundy Red
Lainnya -

Harga Vivo Y12

Pada awal diluncurkan, tepatnya pada bulan september 2019, penjualan dari Vivo Y12 ini bisa dibilang cukup pesat. Banyak anak muda hingga para penggemar Vivo menyerbu ponsel ini, tidak lain tentu karena harga yang dipatok untuk Vivo Y12 ini sangat ramah kantong.

Harga Vivo Y12


Harga resmi yang dirilis oleh pihak Vivo pada awal diluncurkan yaitu Rp2.199.000, dan untuk update bulan mei 2020 harga Vivo Y12 ada dikisaran Rp1.700.000 - Rp1.9000.000.

Sedangkan untuk Harga bekas Vivo Y12 berdasar pasar yang ada sekarang ini, yaitu berkisar Rp1.4000.000 - Rp1.6000.000. Harga bekas tersebut bisa berubah ubah, disesuaikan dari kelengkapan Hp, kondisi fisik Hp, kesehatan mesin, dan sebagainya.


Kelebihan dan Kekurangan Vivo Y12

Berdasar spesifikasi dan harga diatas, mungkin kamu sudah bisa mengira apa saja kelebihan dan kekurangan Vivo Y12.

Meski sudah hampir genap satu tahun dipasarkan, nyatanya penjualan dari HP ini tak pernah surut dari hari ke hari. Ini membuktikan bahwa Vivo Y12 memang diminati sebagai pilihan utama banyak orang karena kelebihannya. Memangnya apa sih yang unik dari HP ini?, Nah, untuk mengobati rasa penasaran kamu, mari simak ulasan dibawah ini.


Kelebihan Vivo Y12

Sebagai ciri khas dari ponsel Vivo Y series, Vivo Y12 juga mengedepankan soal ketahanan baterai yang bahkan mampu bertahan selama 2 hari penuh dalam sekali pengisian daya. Lalu apa sajakah kelebihan Vivo Y12?.


1. Layar terkesan mewah

Hadir dengan layar yang sangat lebar untuk kategori smartphone yaitu berukuran 6,35 inch, membuat Vivo Y12 terlihat lebih stylish dan kekinian banget. Yang cukup menarik adalah jika kebanyakan smartphone dengan layar lebar memiliki bezel yang tebal, hal itu tidak terdapat pada Vivo Y12.

Kelebihan Vivo Y12


Dengan perbandingan rasio layar 19,3:9 serta kerapatan body ke layar sebesar 89%, membuat bezel pada ponsel ini hampir tidak terlihat, sehingga lebih terkesan elegan.

Fitur memukau yang juga disematkan pada layar Vivo Y12 yaitu Hallo Full View, kelebihan dari Hallo Full View yaitu meski pada Vivo Y12 terdapat waterdrop notch dibagian atas layar, hal tersebut tidak mengurangi kenyamanan kita saat mengoperasikan ponsel.

Misalnya, disaat bermain game atau menonton film, rasio tampilan layar akan secara otomatis menyesuaikan ukuran sehingga bagian notch akan seperti menghilang, dan tentunya semakin menambah kenyamanan saat bermain game.

2. Desain kekinian

Satu hal yang membuat banyak orang terpikat dengan ponsel ini yaitu, desain body dari Vivo Y12 dengan gradasi warna yang terlihat elegan, dan tentunya sangat cocok digunakan oleh semua kalangan.

kelebihan vivo y12


Vivo Y12 diluncurkan dengan 2 varian warna bergradasi, yaitu Aqua Blue dan Burgundy Red. Dan ternyata, desain mereka ini terinspirasi dari pemandangan indah dari sebuah danau. 

Vivo Y12 dengan desain elegan serta unik ini ternyata memiliki maksud sob, hal itu ditujukan agar produk mereka ini mampu melepas bayangan orang-orang mengenai Android entry level yang terkesan murahan.

Dan ada satu lagi yang membuat desain Vivo Y12 terlihat kekinian selain dari gradasi warnanya yaitu material plastik yang digunakan hampir 90% terlihat seperti kaca, yang mana membuat HP ini terkesan premium layaknya HP mahal. 

Meski terbuat dari plastik, namun plastik yang digunakan bukan sembarang plastik sob, yaitu berbahan polycarbonate sehingga tidak licin saat digenggam.


3. Daya tarik kamera

Nilai keunikan yang mungkin akan sulit didapat dari Android 1 jutaan lainnya adalah, fitur AI triple camera yang tersemat dalam Vivo Y12, masing-masing beresolusi 13 MP Main Camera, 8 MP Super Wide Angle, dan 2 MP Depth Sensor.

kelebihan vivo y12


Yang mana biasanya fitur AI pada ponsel sejutaan hanya terdapat untuk kamera depan, Vivo Y12 menyematkan teknologi tersebut ke semua kamera utama mereka, sehingga hasil dari jepretan Vivo Y12 terbilang cukup mengesankan, tentunya karena AI berfungsi sebagai optimalisasi hasil foto.

Terutama pada fitur Wide Angle dengan resolusi 8 MP yang mana mampu menangkap gambar dengan sudut hingga 120 derajat. sehingga kamu tidak perlu kesulitan untuk memberi jarak saat ingin memfoto pemandangan, berfoto bareng teman, dan lainnya.

Dan untuk kamera depan Vivo Y12 ini dilengkapi dengan resolusi 8 MP, yang bisa membuat hasil selfie kamu jadi lebih bening sob.


4. Baterai tahan lama

Sudah menjadi ciri khas dari Vivo Y series dengan baterai mereka yang berkapasitas badak, keunggulan ini disematkan dalam Vivo Y12 yang ditanami baterai dengan kapasitas 5000 mAh, dan berdasar dari hasil tes uji daya tahan, ponsel ini mampu bertahan selama 2 hari penuh dalam sekali pengisian daya untuk pemakaian wajar.

Dengan baterai yang super awet tersebut, Vivo masih menambahkan fitur yang membuat baterai Vivo Y12 semakin awet sob. Yaitu, fitur hemat daya cerdas yang bahkan bisa menambah ketahanan baterai hingga 50%.

5. Mendukung fitur Bluetooth 5.0

Meski dihadirkan dalam bentuk ponsel entry level, Vivo ternyata tidak tinggal diam dengan kian maraknya trend headphone bluetooth atau true wireless. Sehingga mereka menyematkan teknologi Bluetooth 5.0 pada Vivo Y12. Fitur ini bukan hanya berfungsi untuk mempercepat transfer data, melainkan mampu menjangkau area yang lebih luas agar bisa terkoneksi dengan perangkat wireless.

Kelebihan ini tentunya akan sangat membantu bagi kamu yang gemar bermain game dengan menggunakan headphone bluetooth. Jika smartphone harga 1 jutaan pada umumnya, saat menggunakan headphone bluetooth suara masih terasa delay, hal itu tidak berlaku bagi Vivo Y12 dan juga dipastikan tanpa delay deh!.

6. Dual sim dengan micro sd terpisah

Jika kamu membutuhkan hp android dengan fitur dual sim serta micro sd yang bisa aktif secara bersamaan, Vivo Y12 punya fitur ini sob. Hal itu akan sangat menguntungkan bagi kamu yang merasa jika memori internal pada Vivo Y12 masih kurang besar, kamu bisa menambahkan memori eksternal dengan kapasitas mencapai 256 GB.


7. Harga terjangkau

Sama halnya dengan strategi marketting Vendor lain, Vivo juga tak kehabisan akal untuk menciptakan ponsel dengan harga ramah kantong namun terbilang unggul dalam segi teknologi. Dibuktikan pada Vivo Y12 yang hanya dihargai 1 jutaan saja namun mengusung fitur-fitur keren seperti yang sudah dijelaskan diatas.

Kekurangan Vivo Y12

Meski begitu banyaknya kelebihan, ternyata Vivo Y12 ini memiliki beberapa kekurangan yang patut kamu perhitungkan juga saat ingin membelinya. apa saja? berikut ulasannya.


1. Chipset kurang bertenaga

Vivo Y12 hanya dilengkapi dengan chipset Mediatek Helio P22 yang mana masih terasa kurang memuaskan saat digunakan untuk bermain game. Dengan harga 1 jutaan, kamu mungkin sudah bisa membeli hp lain yang lebih unggul pada sektor kecepatan dapur pacu.

Meski begitu, Vivo tidak semena-mena membiarkan ponsel mereka ini lemah dalam sektor gaming, sehingga mereka menyiasatinya dengan menanamkan fitur Ultra Gaming Mode agar memberikan kepuasan pengguna saat bermain game.


2. Tidak Memiliki dual engine fast charging

Salah satu fitur unggulan yang diberikan Vivo pada smarpthone terbarunya yaitu dual engine fast charging. Fitur tersebut diperkenalkan pertama kali pada Vivo V11 Pro, yang mana kabarnya akan terus diimplementasikan pada inovasi-inovasi ponsel selanjutnya.

Namun, keunggulan tersebut justru tidak disematkan pada Vivo Y12. sehingga pengisian daya baterai dari handphone ini bisa dibilang cukup lama, dari 0% hingga terisi penuh bahkan bisa memakan waktu 3 hingga 3,5 jam.


3. Tidak adanya pelindung layar

Seperti yang kita tahu, bahwa kebanyakan smartphone full screen jaman sekarang sudah menggunakan proteksi Corning Gorilla Glass untuk memperkuat ketahanan layar dari segala kerusakan. Entah mengapa, Vivo tidak melapisi ponsel Vivo Y12 dengan proteksi tersebut, sehingga akan sangat mudah pecah/retak bila mungkin secara tidak sengaja jatuh dari genggaman tangan.

Meski begitu, untungnya mereka masih melapisi Vivo Y12 dengan lembaran film tipis untuk melindungi layar dari goresan, meskipun tidak terlalu efektif untuk melindungi resiko layar dari retakan.

4. Resolusi layar kurang maksimal

Jika dibandingkan dengan ponsel sekelasnya yang memiliki resolusi layar sebesar 1080x2340 pixel, Vivo Y12 masih kurang dalam hal ini, layarnya hanya beresolusi 720x1544 pixel saja. Hal itu tentunya membuat kualitas dari layar akan terasa kurang bagus serta akan kesulitan menangkap gambar beresolusi kecil dengan baik.


5. Masih menggunakan Micro USB

Vivo Y12 ini mungkin cukup ketinggalan jaman ya, padahal jika dengan uang 1 jutaan saja, kita sudah bisa mendapatkan ponsel dengan fitur USB Type C, sedangkan Vivo Y12 masih menggunakan Micro USB. Mungkin akan kelihatan jadul, sedangkan Vendor lain sudah beranjak untuk menggunakan USB Type C.

Hasil Skor Antutu Benchmark Vivo Y12

Seperti yang sudah saya katakan pada poin diatas, bahwa performa dapur pacu utuk Vivo Y12 ini tidaklah bisa diandalkan. Akan sangat terasa kurang saat digunakan untuk bermain game berat, seperti PUBG Mobile dan Asphalt 9.

Hasil uji performa yang dilakukan oleh Deviceranks pada Vivo Y12 ini, hanya menghasilkan skor 69.000.

Vivo Y12

Kamera test Vivo Y12

Berikut ini kami sertakan hasil jepretan kamera dari Vivo Y12 yang dilansir oleh Gadgetguy. Gambar yang dihasilkan bisa dibilang bagus untuk ponsel harga 1 jutaan.

Vivo Y12 Kamera

Vivo Y12 Kamera
Wide Angle



Kesimpulan

Segala penjelasan diatas, baik itu kelebihan dan kekurangan Vivo Y12, spesifikasi hingga harga, semua itu hanyalah berupa data serta opini pengalaman pengguna saja. Sehingga kamu bisa lebih mempertimbangkan, agar nantinya tidak menyesal.

Dan yang perlu diperhatikan jika kamu ingin membeli HP Android 1 jutaan, pertimbangkan dari segi fungsionalitas pribadi kamu dalam sehari hari. Jika itu untuk sosial media dengan ketahanan baterai yang kuat serta penggunaan kamera untuk fotografi, Vivo Y12 adalah rekomendasi yang tepat.

Berbeda hal jika kamu sedang mengincar ponsel 1 jutaan dengan fokus utama digunakan untuk gaming, mungkin saya rasa Vivo Y12 bukanlah jawaban yang tepat, jika ingin meningkatkan pengalaman kamu bermain game, silakan baca HP Android Ram 6GB Termurah. mungkin itu saja, semoga bermanfaat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Efek HP Terkena Sinar Matahari Langsung, HP Bisa Meledak?

Efek HP terkena sinar matahari Disini saya hanya ingin berbagi pengalaman saya atas kekonyolan yang pernah saya lakukan dahulu. Pada tahun 2017, saya pernah menggunakan HP saya untuk merekam pergerakan matahari dengan mode Timelapse . Dan apa yang terjadi?, Yap, dalam waktu 30 menit saja, HP saya langsung terasa sangat teramat panas, dan bahkan hingga mati. Kejadian seperti ini sudah saya perkirakan sebelumnya, namun saya tidak mengira jika akan terjadi hal seburuk ini. Efek HP Terkena Sinar Matahari Setelah kejadian tersebut, saya langsung coba menganalisa akan apa yang telah terjadi pada ponsel saya. Bahkan, pada saat itu saya hampir saja pasrah karena hp saya tersebut mati, dan tidak dapat dihidupkan sama sekali. Kemudian saya bawa pulang dan diamkan diatas lemari selama kurang lebih 3 jam hingga suhu dari HP sudah benar-benar normal, dan apa yang terjadi? HP saya kembali hidup setelah beberapa saat matot sob. Bahaya HP Terpapar Sinar Matahari Dari kejadian tersebut, dapat saya si

Rekomendasi Kamera Action Tahun 2023

 Rekomendasi Kamera Action Tahun 2023 halo kawan-kawan siapa yang senang menggunakan kamera action ketika sedang ada kegiatan outdoor. kamera action memanglah sangat praktis jika digunakan untuk kegiatan outdoor karena kecil dan  praktis sehingga sangat  mudah dibawa da digunakan. apalagi bila kita mempunyai mountingnya tentu saja hal ini sangat fleksibel. untuk camera action sendiri banyak ragamnya tetapi akan admin  rekomendesikan berdasarkan pengalaman orang dan kualitas. meski kamera action mahal belum tentu bagus karena itu admin rekomendasikan dan admin beri tahu beberapa kamera action yang bagus. yang  pertama aakan admin beri tahu jangan membei kamera action dibawah harga Rp. 400.000 kenapa karena meski mereka mengklaim 4k hasilnya sangat tidak sesuai ekspektasi dan pastiya tidak akan  stabil jika kalian mempunyai dana yang tidak banyak kalian bisa membeli atau mencari bekas di market place. kemudian ada bpro dan camera yi action. meskipun kamera bpro mahal dan sudah memeiliki

10 Cara Mengatasi Baterai HP Android yang Cepat Habis

Mengatasi Baterai HP Android yang Cepat Habis Masalah baterai hp yang boros sudah bukan hal baru lagi bagi para pengguna Android. Tidak jarang mereka mengeluhkan akan kapasitas baterai Android yang sangat cepat habis, hingga rela melakukan segala cara demi mengatasi masalah tersebut. Salah satunya dengan membeli baterai berkapasitas besar, dan harganya pun cukup mahal. Namun kamu tidak perlu khawatir, karena pada kesempatan ini saya ingin berbagi cara mengatasi baterai hp android yang boros, dan tentunya mudah serta ampuh. Cara Mengatasi Baterai HP Android yang Cepat Habis Banyak pengguna Android yang bertanya-tanya, "Kapasitas batre hp besar, tapi kenapa bisa boros banget ya?" . Masalah seperti bukan hanya dirasakan oleh satu atau dua merk hp saja, melainkan hampir semua  pengguna Android dengan merk yang berbeda. Maka dari itu, simak ulasan berikut ini yuk!. Cara Mengatasi Baterai HP Android yang Cepat Habis : Tanpa Menggunakan Aplikasi Gunakan HP hingga baterai benar-benar